Kamis, 20 November 2014

Cerpen

“Tujuh”

            Tujuh tahun telah berlalu. Namun Ben masih suka mengingat kejadian tersebut. Betapa tidak, itu merupakan kisah cinta paling sangar baginya.
            Sewaktu duduk di bangku kelas satu SMA memang masih polos-polosnya siswa. Mereka baru berkenalan dengan kawan, bahkan untuk dekat dengan seseorang yang mereka suka masih terkesan malu-malu kucing. Saat kelas satu, Ben terpilih sebagai ketua kelas. Ia memang sangat cocok untuk jadi ketua kelas. Postur tubuh tinggi, cakap, dan punya pesona di muka umum.